Memperbaiki Fonts Winbox Yang Tidak Teratur Pada Linux

Assalamu'alaikum WR.WB


A. Pendahuluan
Bismillahirrahmanirrahim, pada kali ini saya akan memberikan sebuah cara memperbaiki font yang acak-acakan pada winbox di linux yang menggunakan wine.

B. Pengertian
Winbox adalah utilitas kecil yang memungkinkan administrasi Mikrotik RouterOS menggunakan GUI yang cepat dan sederhana. Ini adalah biner Win32 asli, tapi bisa dijalankan di Linux dan MacOS (OSX) menggunakan Wine.
Semua fungsi antarmuka Winbox sedekat mungkin dengan fungsi Konsol, oleh karena itu tidak ada bagian Winbox dalam manual.
Beberapa konfigurasi kritis sistem dan lanjutan tidak mungkin dilakukan dari winbox, seperti perubahan alamat MAC pada sebuah antarmuka

C. Maksud Dan Tujuan
Memberikan sebuah cara untuk memperbaiki masalah pada winbox di linux.

D. Pembahasan
Untuk menggunakan winbox di Linux anda harus menggunakan wine. Di Beberapa versi Ubuntu, Winbox bisa berjalan dengan tampilan yang baik, tapi waktu saya coba di Linux Mint, tampilannya memang terpotong dan font jelek. Oh ya, saya coba pakai Mono tidak bisa, jadi pakai wine saja. Nah, kadang muncul masalah di tampilan winbox, misalnya font bertumpuk, atau tulisan hanya separuh, atau terminal berantakan. Biasanya ini hanya masalah font yang tidak ada di Linux. Macam error tampilan winbox bisa dilihat seperti dibawah ini:


Keterangan Gambar :
  • Gambar diatas adalah terminal winbox mikrotik
  • Jenis tulisan yang tidak beraturan
  • Kurang enak dipandang jika berlama-lama disana 
Solusi:
  1. Install package mscorefont.
    sudo apt-get install ttf-mscorefonts-installer
  2. Kadang trik diatas bisa memperbaiki, tapi kalau tidak coba install winetrick dan install DLL riched2
    sudo apt-get install winetricks
    winetricks riched20
  3. Nah, yang terakhir buat sebuah file dengan isi sebagai berikut:
    [HKEY_CURRENT_USER\Software\Wine\X11 Driver]
    "ClientSideWithRender"="N"
  4. Misal anda simpan dengan nama winbox.reg, setelah itu buka terminal dan jalankan perintah berikut:
    regedit winbox.reg
  5. Aplikasi winbox seharusnya sudah berjalan dengan baik.
E. Kesimpulan
Dengan cara seperti ini, kita tidak salah command lagi ketimbang yang sebelumnya jika menghapus satu huruf terlihat masih ada padahal sudah terhapus, itu akibat font yang tidak beraturan.

F. Referensi
-

Dicukupkan sekian untuk artikel ini, mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan artikel ini, Terimakasih.
Wassalamu'alaikum WR.WB

Share:

0 Comments:

Post a Comment

Followers

Total Pageviews

Translate